6+ Manfaat Terong Ungu Untuk Kesehatan Kesehatan - INFO WARAS SEHAT
Loading...

6+ Manfaat Terong Ungu Untuk Kesehatan Kesehatan

Loading...
Loading...
Manfaat terong ungu untuk kesehatan tubuh. Terong memiliki kandungan gizi dan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh. Maka tak mengherankan, jika terong memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh. Beberapa manfaat terong antara lain untuk mencegah anemia dan mencegah penyakit jantung dan masih banyak lagi.

Terong memiliki beragam jenisnya, seperti terong bulat, terong ungu, terong hijau dan terong putih. Nah, semua jenis terong ini memiliki manfaat yang sama bagi kesehatan. Apa saja manfaat terong untuk kesehatan?

Manfaat Terong Ungu Bagi Kesehatan Pria Dan Wanita


Banyak khasiat terong ungu yang bisa Anda dapatkan. Cukup dengan mengkonsumsi si ungu ini, maka Anda akan mendapatkan manfaat kesehatan sebagai berikut:

1. Menyehatkan Otak

Mengkonsumsi terong ungu bisa bermanfaat untuk menyehatkan  dan memberi nutrisi pada otak. Kandungan Phytonutrisi, anthocyanin yang terdapat pada kulit terong ungu bermanfaat untuk menutrisi satu organ penting pada tubuh kita yaitu otak. Selain mampu menutrisi otak, terong ungu juga bisa melindungi membran sel otak dari radikal bebas yang berbahaya. Hal ini karena pada terong mengandung nasunin. Dengan Anda sering mengkonsumsi terong ungu, maka otak akan lebih mudah untuk berpikir dan meningkatkan kecerdasan.

2. Membantu Menghentikan Kecanduan Rokok

Manfaat terong ungu bisa membantu Anda melepaskan ketergantungan kebiasaan merokok. Jika Anda termasuk perokok berat dan merasa sulit untuk mencoba berhenti dari kebiasaan buruk tersebut. Tak ada salahnya Anda mencoba manfaat terong ini, yaitu dengan mengkonsumsinya setiap hari, jadikan terong menjadi menu makan utama Anda setiap hari.

Faktanya terong mampu menekan keinginan merokok. Nah, salah satu cara yang patut Anda coba untuk menghentikan kebiasaan merokok dengan terong hijau. Hal ini bisa jadi solusi berhenti dari rokok.

3. Mencegah Dan Mengobati Penyakit Jantung

Kandungan pada terong ungu ini bisa mencegah dan mengobati penyakit jantung. Nasunin Nama kandungan tersebut. Kandungan nasinin pada terong berkhasiat untuk mengikat zat besi dalam tubuh. Zat besi dalam tubuh Anda memang sangat baik untuk menjaga dan meningkatkan daya imunitas tubuh. Selain itu, bisa juga untuk meningkatkan suplai oksigen menjadi lebih baik.

Namun begitu, kandungan zat besi yang berlebihan di dalam tubuh bisa menjadi pemicu penyakit jantung dan stroke. Manfaat terong untuk kesehatan ini sangat luar biasa. Selain kandungan nasinin, terong juga mengandung fitonutrien yang berkhasiat untuk memberi relaksasi pembuluh darah di jantung.

4. Mencegah Kolesterol Jahat

Terong ungu juga mampu mencegah kolesterol jahat bertambah. Menurut penelitian Di jerman menemukan manfaat terong. Bahwa terong membantu mencegah bertambah atau naiknya kadar kolesterol darah di dalam darah. Selain itu, Terong juga bisa mencegah dan menghambat tumbuhnya plak lemak yang menjadi penyebab penyakit arteroklerosis dan radang pembuluh darah.

5. Mengobati Anemia

Manfaat terong ungu bisa untuk mengobati dan mencegah anemia. kandungan vitamin dan zat besi pada terong bisa Anda dapatkan saat konsumsi terong ungu. Dengan demikian manfaat makan terong bisa mencegah dan mengobati anemia Anda.

6. Antibakteri Dan Antivirus

Kandungan vitamin C yang tinggi pada terong ungu bermanfaat sebagai antibakteri dan antivirus efektif.  Hal ini karena pada terong memiliki kandungan seperti, asam folat, serat, vitamin B, mangan tembaga, vitamin K, kalium, vitamin C dan magnesium.

Terbukti sudah manfaat terong ungu sangat baik untuk kesehatan Anda, Nah, Jika Anda selama ini tidak menyukai terong, Ada baiknya Anda mulai sekarang berusaha untuk mencobanya. Semoga bermanfaat bagi pembaca semua dan salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "6+ Manfaat Terong Ungu Untuk Kesehatan Kesehatan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel